rss

Senin, 11 Juli 2011

Renungan tentang hidup


Dalam ruang yang penuh kebisingan, aku termenung dalam hati yang sepi, aku teringat dan mencoba mengingat sesuatu yang telah  saya lakukan di dunia, Tuhan.. untuk apakah aku hidup di dunia ini? Tuhan kenapa ada kematian? Tuhan.. betapa hebatnya ciptaan Mu.. pertanyaan pertanyaan tersebut melintas secara spontanitas dalam otak mahlukmu yang teramat kecil ini.

Di ruang yang penuh dengan torso dan tengkorak ini, aku masih berfikir. Tuhan, aku menemui berbagai macam orang dan begitu banyak kesalahan yang telah hamba lakukan. begitu menghantui hamba, tapi tetap saja hamba  tidak mau berubah ke arah yang lebih baik. Yang ada hanya kesombongan, padahal sebenarnya hamba tahu bahwa tiada satu hal pun yang bisa hamba sombongan bila berhadapan dengan kekuasaanmu. Apakah aku harus menyalahkan syetan Tuhan? Syetan yang telah dimasukan dengan abadi kedalam nerakamu akibat 1 kesombongan. Tak mau bersujud kepada manusia, tapi ternyata manusia seperti hamba, melakukan banyak hal kesombonganmu.

Tuhan, aku sangat mengetahui betapa Maha pengasih dan penyayang, bahwa tak ada yang melebihi besarnya cintaMu pada ciptaanmu. Tuhan itulah kenapa, aku akan selalu bangkit, untuk selalu menggapai indahnya cintaMu, cinta yang akan selalu menenangkan, cinta yang tiada pernah takut untuk kehilangan, cinta yang abadi, cinta yang selalu membuat hati ini bahagia.Maka izinkan hamba untuk terus merefleksikan diri untuk memperbaiki diri.

Tidak terasa waktu demi waktu terus berlalu, setiap hari,jam,detik tak akan pernah kembali, begitu banyak hal-hal yang terjadi, penyesalan atas hal hal yang membuat orang lain menitikan air mata akan aku jadikan sebagai cambuk untuk lebih baik. hal yang terbaik yang bisa dilakukan adalah saat kau terjatuh, jangan pernah menyerah dan terus bangkit.
for better life :)

0 komentar:


Posting Komentar